Evaluasi Kerusakan Jalan Dengan Metode Surface Distress Index dan Road Condition Index Pada Ruas Jalan Nagari Kampung Pinang Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Sebagai segmen jalan pada jalur Kecamatan Tanjung Mutiara – Kecamatan Lubuk Basung, tingginya volume lalu lintas pada poros Nagari Kampung Pinang – Nagari Manggopoh setiap harinya menjadi penyebab rentannya kerusakan jalan pada ruas jalan ini. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui jenis-jenis kerusakan yang terdapat pada ruas jalan dan untuk mengetahui nilai indeks kerusakan Jalan Kampung Pinang Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam. Metode yang digunakan untuk penelitian ini yaitu metode Surface Distress Index (SDI) dan Road Condition Index (RCI). Nilai SDI dari rentang 0 - >150 dan untuk RCI dari rentang 0-10. Pada metode SDI didapatkan nilai sebesar 255 dan metode RCI dengan nilai 1,2. Setelah didapatkan hasil dari kedua metode maka dengan itu didapatkan kondisi jalan pada rusak ringan dan rusak berat.